Senin, 08 April 2013

Kue Basung



Halo, trio TAH dan teman-teman semua,

Sebelum NCC JTIW ditutup, aku sempatkan untuk setor kue khas dari sumbar, daerah asal mamaku.
dulu alm. nenekku pernah membuat kue ini tapi kalau dikampung nenek yaitu di bukit tinggi kue ini namanya bukan kue basung tapi kue unti. Nenekku sangat pandai membuat masakan dan kue2 tradisional sayangnya ketika nenek masih ada kami tidak pernah mencatat resep2 kuenya :(.

aku sengaja mencari resep khas dari daerah sumbar karena banyak dari kita jarang mengetahui kue2 atau jajanan tradisional dari daerah tersebut. resep ini aku dapat dari sajiansedap.com, cara membuatnya sangat mudah hanya membuat daun pisang kerucutnya yg aga ribet :). seharusnya kue ini aga bolong tengahnya, tapi karena ada sedikit accident saat mengukusnya mengakibatkan hasil akhirnya tidak seperti bentuk aslinya dimana seharusnya adonan coklat menyelimuti adonan putih. namun walau demikian kue ini sangat lezat, perpaduan manisnya gula merah dan gurihnya santan sangat menyatu. satu buah tidak akan cukup, aku yang memang bukan penggemar cake basah seperti ini, mampu menghabiskan 5 buah sekaligus :D.

ini resepnya, silahkan mencoba teman-teman

KUE BASUNG (SUMATERA BARAT)

Bahan-bahan :
250 gram tepung beras, disangrai 5 menit, timbang 220 gram
200 gram gula merah, disisir
575 ml air
325 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1/4 sendok teh garam
daun pisang untuk membungkus

Cara Pengolahan :
Masak gula merah dan air sambil diaduk sampai larut. Saring. Ukur 700 ml.
Ambil 150 gram (dari 220 gram) tepung beras, 1/2 sendok teh garam, dan rebusan gula merah. Aduk rata.
Buat kerucut-kerucut kecil dari daun pisang. Masukkan adonan ke dalamnya. Kukus 15 menit diatas api sedang sampai matang.
Campur santan, sisa tepung beras, dan garam. Masukkan ke dalam kerucut yang telah berisi adonan matang.
Kukus lagi 10 menit diatas api sedang sampai matang.



Untuk 30 buah


Rini A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar