Dear host Jajan Pasar,
Mau laporan yang kedua nih, kali
ini masih seputaran jajanan/panganan tradisional dari daerah sunda,
tepatnya kurang tau pasti, tapi di daerah saya Banjar-ciamis. panganan
ini selalu ada waktu hajatan.
Menut, seingat saya ini panganan khas dari jawa barat yang terbuat
dari tepung ketan berisi kacang tumbuk atau enten (unti kelapa).
panganan ini selalu jadi incaran saya ketika berkunjung ke rumah nenek,
menut versi Nenek saya berisi kacang merah tumbuk, dengan kulit yang
kenyal lembut tapi tidak lengket, dan bisa tahan hingga berhari-hari, atau bisa dihangatkan dengan dikukus lagi.
Berhubung saya tinggal jauh
dari kampung halaman, dan nggak pernah nanya-nanya resep menut ini,
akhirnya saya nyari di google, kebanyakan yang keluar adalah kue mendut,
akhirnya saya bereksperimen dengan asal cemplung bahan mirip kue mendut
menjadi menut yang saya boleh bilang rasanya "sedikit" mirip punya nenek
saya.
Menut Kacang Hejo
Berikut resepnya
Bahan:
225 gr tepung ketan
30 gr tepung kanji
3 sdm gula merah sisir
sejumput garam
150-200 ml santan hangat
Isi :
60 gr kacang hijau (rendam 2 jam)
3 sdm gula merah sisir (boleh ditambah bila suka manis)
Sejumput garam
50 ml santan
Cara membuat :
- Isi : setelah kacang hijau direndam, tiriskan lalu kukus 20 menit, kemudian di blender bersama santan
- Masak kacang hijau yg sudah dihaluskan, masukkan gula dan garam, aduk hingga mengental, dinginkan, lalu bentuk bulat-bulat sebiji kelereng
- Menut: Didihkan santan bersama gula merah, saring dan tuang ke campuran tepung, uleni rata, lalu ambil sedikit adonan, pipihkan, isi dengan kacang hijau, lakukan hingga adonan habis.
- Ambil adonan yang sudah diisi, buat takir dari daun pisang yang sudah dioles minyak goreng sedikit, masukkanmenut kedalam takir, lipat mengerucut. Kukus 20 menit.
Alhamdulillah
senang bisa bikin sendiri, meski penampilan fotonya masih biasa
banget..karena belom bisa pake kamera DSLRnya hehe, jadi modal kamera BB
aja,
salam jajan,
ani @banjarmasin
#mudah2an segeradapat badgenya ya host, mau ta pajang di blog :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar