Rabu, 13 Maret 2013

Wingko Wijen


Selamat malam..
Laporan lagi ya yg ketiga.
Kali ini wingko. Makanan tradisional INDONESIA ini aslinya dari semarang.
Dalam cara pembuatannya ada yg dioven, ada juga yg langsung di wajan datar.
Saya membuat yg dioven, resep dari Nova.
Ini resepnya:
Bahan:
200g tepung ketan
50g tepung sagu
400g gula pasir
500g kelapa muda parut
250ml santan
50 g margarin cair
1 butir telur
1sdt garam
Olesan:
Kuning telur
Wijen
Cara membuat:
Campur jadi satu santan,margarin cair dan telur.
Siapkan wadah campur semua bahan kering, aduk rata. Tuang bahan cair.
Aduk sampai rata semua.
Siapkan loyang uk.24x24, olesi mentega, alasi daun pisang,olesi mentega lagi.
Tuang adonan, ratakan.
Masukan dlm oven yg sudah dipanaskan 180. Oven selama 20 menit/ setengah matang. Keluarkan dr oven, olesi kuning telur, taburi dengan wijen. Masukkan kembali ke oven. Panggang sampai kuning kecoklatan.
Setelah dingin, potong2.
Selamat mencoba ya..
Salam
Hikma

Tidak ada komentar:

Posting Komentar