Jumat, 15 Maret 2013

Ciwang

 
Dear Host TAH yang baik hati...
Ikutan meramaikan NCC jajanan tradisional INDONESIA week,untuk melestarikan jajanan indonesia ini aku membuat CIWANG alias aci bawang.ciwang merupakan jajanan tradisional yang berasal dari sunda (jawa barat) yang terbuat dari aci kawung (tepung aren) yang atasnya ditaburi bawang goreng dan seledri makanya dinamakan ciwang alias aci bawang karena atasnya ada bawangnya,hehehe ^_^...
ini jajanan ketika aku masih kecil yang sekarang-sekarang ini susah di temui kalaupun ada itupun ketika bulan puasa tiba, di daerah ku banyak yang mulai berjualan ciwang ini, di bulan-bulan biasa jarang di temui.
kebetulan ada event ncc week aku sengaja membuat ciwang ini sekalian bernostalgia dengan makanan favoritku waktu kecil...rasanya mantap dech apalagi ditambah dengan kuah oncom yang super duper pedas dengan rasa kencur yang menggoda yuummmy...
patut untuk dicoba,untuk melestarikan kuliner tradisional INDONESIA. yukk intip resepnya...
 
CIWANG  
 
Bahan :
250 gram Aci kawung /tepung aren
1 liter santan
garam secukupnya
penyedap (bila suka,secukupnya)
bawang goreng (untuk taburan)
seledri,iris halus (untuk taburan)

Kuah Oncom:
1 papan oncom
2 siung bawang putih
4 siung bawang merah
10 buah cabe rawit (pedasnya sesuai selera)
2 cm kencur
garam secukupnya 
daun bawang (iris halus),secukupnya
1 sdm minyak goreng untuk menumis
300 ml air (banyaknya air sesuaikan dengan kebutuhan)

Cara Membuat :
  1. Campur aci kawung dengan santan,aduk rata kemudian saring.tambahkan garam/penyedap.
  2. Masak campuran aci dengan santan sambil terus di aduk-aduk (jangan sampai menggumpal),sampai meletup -letup (matang).
  3. Setelah matang tuang dalam wadah plastik,ratakan tunggu sampai auap panasnya hilang kemudian taburi bawang goreng dan selendri yang sudah di iris halus.potong-potong.
  4. Kuah oncom : haluskan bawang putih,bawang merah ,cabe rawit,kencur kemudian tumis sampai harum masukan daun bawang kemudian oncom yang sudah di remas-remas tambahkan air kemudian tambahkan garam/bumbu penyedap,tes rasa kalau sudah pas masak sampai matang.
  5. Sajikan ciwang dengan saus oncom.
Salam Jajanan Tradisional Indonesia,
Anna Yellita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar