Jumat, 15 Maret 2013

Klepon Labu Kuning


Ini adalah setoran ke 5. Kali ini saya membuat klepon labu kuning. Memang sudah banyak setoran jtiw yang berupa klepon, tapi kali ini setoran saya klepon labu kuning, enak dan khas labu kuning rasanya. Berikut resepnya,

Klepon Labu Kuning

Bahan :

500gram tepung ketan
300gram labu kuning yang sudah dihaluskan
1sdm air kapur sirih
1sdt garam
200gram gula merah disisir halus
Kelapa parut 150gram dikukus dengan 1sdt garam dan selembar daun pandan

Cara membuat :

  1. Remas2 labu kuning dengan tepung ketan, masukan garam dan air kapur sirih, aduk rata. Pipihkan sejumput adonan  beri isi gula merah yang sudah disisir, lalu bulatkan. Sementara didihkan air, masukan bulatan2 tepung ketan masak sampai mengapung ( mengapung tandanya sudah matang)
  2. Angkat dan gulingkan kedalam parutan kelapa. Tata dipiring saji, hidangkan bersama teh hangat. Selamat mencoba!

Salam Kuliner INDONESIA,
Nina

Tidak ada komentar:

Posting Komentar