Rabu, 20 Maret 2013

Kue Bawang





Kali ini aku mau laporan jajanan tradisional INDONESIA yang berasal dari daerah asal orang tuaku, Bukittinggi Sumatera Barat yaitu Kue Bawang. Kue ini wajib hadir ketika hari raya, sampai sekarang pun ibuku masih suka membuatnya jika lebaran tiba. Kalau sudah mengudap kue ini dijamin susah berhenti.

Berbeda dengan kue bawang lainnya, kue ini berbentuk seperti kue  kuping gajah karena adonan ditipiskan kemudian diberi seledri dan digulung, setelah itu diiris tipis-tipis . Bahan-bahan yang diperlukan juga cukup sederhana. Berikut resep yang diberikan oleh ibuku:

Kue Bawang

Bahan:
8 butir telur
250 gr bawang merah
6 siung bawang putih
1 sdt merica bubuk
1 sdm garam
1 kg terigu (lebih kurang)
100 gr daun seledri
Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
  1. Haluskan bawang merah dan bawang putih. sisihkan
  2. Kocok telur hingga mengembang
  3. Di tempat lain, campur tepung, garam, bawang yang telah dihaluskan dan merica bubuk. Aduk rata
  4. Masukkan kocokan telur sedikit demi sedikit sambil terus diuleni sampai tidak lengket ditangan. Jika masih lembek tambahkan tepung terigu sampai tidak lengket.
  5. Giling tipis adonan,  ttempel daun seledri merata diatas adonan tekan-tekan sampai menempel, kemudian gulung sambil dipadatkan.
  6. Iris adonan tipis-tipis menggunakan pisau yang tajam atau cutter
  7. Goreng adonan dalam minyak panas dengan api kecil sampai kecokelatan. Jangan lupa selalu diaduk-aduk agar matang merata
Selamat mencoba,
Essy Yulia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar