Senin, 15 April 2013

Lopak - Lopak Oku


 
Dear host TAH,
Last minute mau kirim jajan sederhana dari OKU sumatera selatan, nama Lopak - lopak.
Ini memanfaatkan kelebihan panen pisang di daerah suami..jadi yg paling sederhana dibikin lopak-lopak ini yaitu pisang panggang.
LOPAK - LOPAK OKU

Bahan :
- 5 sisir pisang ambon masak
- tepung terigu 1 ons
- gula pasir kurang lebih 1 sendok makan untuk penguat rasa manis
Cara membuat
- Pisang dihaluskan dengan garpu dan dicampur dengan tepung terigu, tambahkan gula pasir.
- Siapkan wajan anti lengket , olesi dengan minyak sedikit
- Tuang adonan 2 sendok makan dan bentuk seperti dadar kecil, masak dengan api kecil dan dibalik.
- Angkat dan siap dimakan hangat2
Hehe...mudah sekali kann...tapiii enaak banget untuk teman minum teh sore hari..
Salam JTIW,
bbn :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar