Kamis, 11 April 2013
Kue Cincin khas Betawi
Dear Trio TAH,
Di penghujung waktu, alias injury time. Perkenankan melaporkan dari dapurnya aqila.
Demi mendapatkan sebuah badge yang aduhai bagusnya.... [sst..nguping dari yang dah dapet].
Kue ini kenangan masa kecil hingga remaja. Dahulu, saya tidak tahu asal muasalnya dari mana,
yang saya tahu, kue ini enaaaakkkk, sekali. Dan, bibik sayur langganan Ibu pasti akan menyisakannya
untuk saya dibakul dagangannya.
Ternyata, baru tahu kalau ini khas dari betawi..
Saya cari di mbah google resep yang tidak menggunakan besta, tetapi gula jawa langsung masuk adonan.
Dan sekali lagi, demi, demi sebuah badge, rela telat tidur untuk membuat adonan ini.
Resep saya contek dari "lembagakebudayaanbetawi.com"
Here the recipe
Kue Cincin
Lembagakebudayaanbetawi.com
Bahan :
150gr tepung beras
50gr gula merah [saya tambahi 20%]
3 sdm sagu
air secukupnya [saya 300ml]
minyak untuk menggoreng, secukupnya
Cara membuat :
- Masak gula merah dengan air hingga mendidih dan gula hancur/tercampur.
- Panas-panas masukan kedalam tepung beras, aduk rata.
- Setengah dingin, masukkan tepung sagu, aduk rata.
- Disimpan 1 hari sampai dingin [saya, buat malam hari, inapkan. Keesokan hari
baru di goreng].
- Ambil 1 sdm, buat bundar dan pipihkan. Lubangi dengan telunjuk.
- Goreng dengan minyak sedang
Salam,
Desi Hidayat - Cilegon
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
nice share...
BalasHapuslam kenal http://tokokuehaztika.blogspot.com
Di oven bisa ga bu
BalasHapus