Rabu, 10 April 2013

Pethosan






Dear Trio Host TAH yang baik,


Jelang penutupan event NCC JTIW mau setoran lagi ya salah satu makanan khas daerah saya, duuh terima kasih tak terhingga kepada NCC karena dengan event ini saya mau belajar membuat makanan tradisional yang selama ini saya 'tidak' atau belum mau peduli cara membuat bahkan untuk membuatnya hiks. 

Hasil karya semalam namanya Pethosan atau Pethotan atau di google saya ketemu makanan yang mirip dengan nama awug sagu mutiara. Untung asisten di rumah pinter masak jadi mau berbagi resepnya. Jajanan ini biasa disajikan saat ada hajatan, gotong royong, rapat desa atau dalam menu box kenduri di daerah saya Magelang, Jawa Tengah, INDONESIA.

Bahan dasarnya sagu mutiara dicampur kelapa parut, gula pasir, garam, vanili, tapioka (optional) dibungkus daun dengan bentuk khas pethosan dan dikukus, berikut resepnya tapi maaf tanpa ukuran yaa:

Pethosan

Bahan:
Sagu mutiara, rendam dulu hingga empuk, tiriskan
Kelapa sedang (jangan yang tua) diparut
Gula Pasir
Garam
Vanili
Tapioka (optional)
Daun Pisang untuk membungkus

Cara:
1. Campur sagu mutiara, kelapa parut, gula pasir, garam, vanili, tapioka (kalau suka).
2. Bungkus sagu dengan daun pisang dengan bentuk khas seperti foto terlampir
3. Kukus sampai matang
4. Sajikan

Hasilnya pagi ini saya bagikan di mobil jemputan eh pada suka:)

Salam Cinta INDONESIA,
Cici

Tidak ada komentar:

Posting Komentar