Senin, 18 Maret 2013

Cenil Singkong






Salam kenal  trio TAH yang baik hati....
Saya member pasif  yg baru pertama kali mau ikutan event yg diadakan milis yg tercinta ini. Coba buat cenil yg manfaatkan singkong hasil panen kebon samping rumah hehe..

Cenil Singkong

Bahan A:
500 gram singkong parut
225 gram gula pasir
30 gram tepung beras
50 gram keju parut
1 sendok makan agar agar bubuk(putih)
1 sendok teh garam

Bahan B(untuk pewarna):
Pasta pandan,pasta strawberi,pasta jeruk,pasta coklat.

Bahan C:
1 butir kelapa parut(diparut memanjang)
1/2 sendok teh garam
* dikukus sampai matang

Cara membuatnya:

  1. Semua bahan A digabung lalu diaduk sampai rata.
  2. Bagi adonan menjadi 5 bagian sama banyak, 4 bagian diberi masing masing pasta secukupnya,yg 1 bagian tetap berwarna putih.
  3. Siapkan 5 loyang persegi uk. 18x18x4 oles dgn minyak sayur.
  4. Tuang setiap adonan kedalam loyang (Hijau, merah, kuning, coklat, putih)
  5. Kukus sampai matang(+- 30 menit)
  6. Keluarkan cenil dari loyang,potong2 sesuai selera.Tabur dengan kelapa parut,aduk2 sampai merata.
  7. Cenil siap untuk dihidangkan yang pasti maknyuss..
* Untuk 8 porsi

Salam Cenil
-Agnes.K-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar