Dear rekan rekan,
Bingung nih mo kirim resep otak otak ikan ini berkaitan dengan
jajanan tradisional Indonesia Week, gak yakin ini masuk kategori jajanan
bukan ya?
Tapi yang pasti kita makan otak otak ikan ini untuk cemilan khan
ya...usut punya usut dari wikipedia , rupanya cemilan ini juga
berkembang di daerah Malaysia dan Singapura... Mungkin satu rumpun ya
jadi punya jenis makanan yang sama.Dibeberapa daerah di Indonesia otak
otak dibuat dari berbagai bahan selain ikan lho bahkan ada yang membuat
dari sotong , kepala ikan maupun ayam.Otak otak ikan ini juga disebut di
beberapa daerah sebagai Pais Ikan
resep Otak otak Ikan (sumber:Yasaboga , ikan sumber protein dari sungai dan laut)
Bahan:
250 gr daging ikan tenggiri , cincang halus
50 gr tepung sagu tani
100 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa
1 btr putih telur
10 btng daun bawang, iris halus
garam,gula dan bumbu penyedap bila perlu
daun pisang untuk membungkus
Saus:
25 gr kacang tanah goreng haluskan
50 gr kemiri goreng
2 bh cabai merah
5 bh cabai rawit
1-2 sdt cuka
1 sdm gula
200 ml air
garam sesuai selera
Cara membuat:
Campur semua bahan dan ikan cincang, ambil +/- 1 sdm adonan.
Letakkan di atas daun, gulung dan sematkan kedua ujungnya. Panggang
hingga matang, sajikan dengan sambal kacang.
Sambal kacang: campur dan didihkan semua bahan.
Salam jajanan tradisional Indonesia,
Nurul Wrediningrum
Tidak ada komentar:
Posting Komentar